Passing Grade UNAND 2016

Passing Grade Universitas Andalas UNAND 2016 Terbaru- Universitas Andalas atau yang lebih pendeknya disebut Unand adalah universitas yang terletak di Kampus Limau Manis, Pauh, Padang, Sumatera Barat. Unnad adalah universitas tertua yang ada di luar pulau Jawa, karena mulai berdiri sejak 23 Desember 1955. Nama Andalas sendiri diambil dari nama Pulau Sumatera yang juga dikenal dengan nama Pulau Andalas. Pendirian Unnand adalah hasil dari keinginan masyarakat Sumatera Barat untuk mendirikan perguruan tinggi. Banyak golongan cendekiawan dan intelektual yang memikirkan bagaimana nasib pendidikan anak bangsa. Unnand memiliki julukan sebagai kampus hijau karena lingkungan kampus yang hijau dan peduli dengan lingkungan. Prestasi yang ditorehkan Unnand juga dapat diperhitungkan. Unnand mendapat akreditasi A dan masuk klaster perguruan tinggi mandiri dalam bidang penelitian. Selain itu, Unnand juga menerima penghargaan dari menteri kehutanan republik Indonesia pada tahun 2011 atas upaya penghijauan kampus.
Logo Universitas Andalas (UNAND)

Bagi kamu yang berminat untuk masuk ke Unand berikut akan admin sajikan daftar perkiraan passing grade yang dimiliki Unnand . Passing grade adalah batas nilai minimal yang dipakai sebagai salah satu acuan untuk memilih jurusan di suatu universitas. Namun perlu diingat bahwa passing grade hanyalah sebuah prediksi, bukan menjadi acuan mutlak, karena yang harus diperhatikan dalam memilih jurusan adalah akreditasi dan jumlah pemilih jurusan tersebut. Nilai dari passing grade biasanya dinyatakan dalam bentuk persen. Untuk rata-rata passing grade biasanya berkisar 40-50 %. Jika passing grade kurang dari 40 %, maka dapat disimpulkan bahwa persaingannya relatif mudah.

#Passing grade Unand jurusan IPA (Saintek) 2016   

KODE    JURUSAN    Passing Grade      
181012    Agribisnis - UNAND    26,2%      
181026    Agroekoteknologi    24.2%      
181034    Pendidikan Dokter    56.85%      
181042    Ilmu Keperawatan    39.6%      
181056    Ilmu Kesehatan Masyarakat    39.6%      
181064    Pendidikan Dokter Gigi    46.8%      
181072    Kimia    29.8%      
181086    Biologi    30.8%      
181094    Matematika    29.6%      
181101    Fisika    29.3%
181115    Sistem Komputer    38.2%      
181123    Peternakan    22.2%      
181131    Teknik Mesin    33.8%      
181145    Teknik Sipil    36.5%      
181153    Teknik Industri    37.5%      
181161    Teknik Lingkungan    36.2%      
181175    Teknik Elektro    38.2%      
181183    Farmasi    47.8%      
181191    Teknik Pertanian    29.8%      
181204    Teknologi Hasil Pertanian    25.6%      
181212    Sistem Informasi    36.6%      
181226    Psikologi    40.8%     

#Passing grade Unand jurusan IPS (Soshum) 2016

KODE    JURUSAN    Passing Grade      
182014    Ekonomi Pembangunan    37.3%      
182022    Ilmu Hukum    40.5%      
182036    Ilmu Sejarah    29.4%      
182044    Sosiologi    29.6%      
182052    Antropologi Sosial    27.2%      
182066    Manajemen    45.5%      
182074    Akuntansi    49.2%      
182082    Ilmu Politik    26.3%      
182096    Ilmu Administrasi Negara    36.3%      
182103    Sastra Indonesia    23.6%   

Demikian info passing grade Unnand  ini admin sampaikan, untuk info lebih lanjut kunjungi website resmi Unnand  di http://www.unand.ac.id. dan website resmi SBMPTN di www.sbmptn.or.id.
Back To Top