Manajemen Universitas Terbaik -Setiap organisasi atau instansi yang berbadan hukum maupun tidak pasti mempunyai manajemen. Mengelola suatu perguruan tinggi tetulah bukan perkara yang mudah. Perguruan tinggi juga mempunya bidang dan divisi layaknya sebuah organisasi seperti biasanya dan memerlukan penanganan yang maksimal. contohnya seperti ini, perguruan tinggi A memiliki 5 fakultas yaitu Fakultas ekonomi bisnis, Fakultas Hukum, Fakultas Teknik, Fakultas Komunikasi, dan Fakultas Bahasa dan Sastra. dan setiap fakultas minimal memiliki mempunyai 3 prodi/departemen, dan setiap prod mempunyai tata usaha, perpustakaan dan juga sistem bimbingan dan KRS yang berbeda.
Manajemen Kampus (Source: blog.ecampuz.com) |
Kamu dapat membayangkan betapa banyak dan sulitnya mengatur manusi yang dikelola oleh suatu perguruan tinggi? oleh karena itu suatu perguruan tinggi harus mempunyai manajeman yang baik guna dapat mengelola dan menciptakan sistem yang sesuai dengan kebutuhan perguruan tinggi tersebut. Dalam mengelola perguruan tinggi, ada beberpa sistem yang perlu dierhatikan, yaitu sistem informasi umum, sistem informasi akademik, sistem pengaturan keuangan, sistem perpustakaan, dan sistem pengelolaan aset.
Baca Juga:
11 Universitas Terbaik Versi KEMENRISTEK DIKTI 2015 (UPDATE)
24 Perguruan Tinggi ini Lolos Kompetisi Debat Konstitusi Mahasiswa Tingkat Nasional
Berikut 10 Perguruan Tinggi yang mempunyai Manajamen Kampus terbaik di Indonesia versi KEMENRISTEK DIKTI 2015. Perlu kamu ketahui, pengumuman ini dikeluaarkan oleh KMENRISTEK DIKTI pada tanggal 17 Agustus 2015. Yuk simak!
1. Politeknik Elektronik Negeri Surabaya (PENS)
2. Universitas Gunadarma
3. Institut Teknologi Sepuluh November (ITS)
4. Universitas Gadjah Mada (UGM)
5. Universitas Indonesia (UI)
6. Institut Teknoogi Bandung (ITB)
7. Institut Pertanian Bogor (IPB)
8. Universitas Kristen Petra
9. Universitas Sebelas Maret (UNS)
10. Universitas Islam Indonesia (UII)
Kampusmu ada di urutan keberapa guys?