Daftar Beasiswa Full S2 Dalam Negeri nan Bergengsi dan Buka Setiap Tahun!

Daftar Beasiswa S2 Dalam Negeri - Khusus kamu yang ingin melanjutkan studi S2 di Indonesia, admin punya informasi link beasiswa S2 full, artinya kamu akan diberikan kucuran beasiswa sampai kamu lulus S2 (red: 2 Tahun). Berikut 5 Peluang Beasiswa S2 ternama dalam negeri yang selalu tersedia setiap tahunnya.
Daftar Beasiswa S2 Dalam Negeri

1. Beasiswa LPDP S2

Beasiswa LPDP merupakan beasiswa yang dibiayai oleh Pemerintah melalui Dana Pengembangan Pendidikan Nasional (DPPN) dan dikelola langsung oleh LPDP yang ditujukan khusus mahasiswa S1 Indonesia yang ingin melanjutkan studi S2 di dalam maupun di luar negeri.

Program studi prioritas Beasiswa LPDP:

  • Teknik
  • Sains
  • Pertanian
  • Kelautan dan perikanan
  • Kedokteran dan kesehatan
  • Akuntansi dan keuangan
  • Hukum
  • Agama
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Budaya, seni, dan bahasa
Bidang lainnya bisa dilihat di sini!

Waktu pendaftaran Beasiswa LPDP:

Beasiswa LPDP selalu tersedia sepanjang tahun dengan proses seleksi sebanyak 4x/tahun. Pendaftaran periode satu biasanya dibuka awal tahun.

Fasilitas Beasiswa LPDP:

  • Biaya pendaftaran
  • SPP dan Biaya penunjang pendidikan (biaya hidup, buku & material pendidikan, penelitian, dsb.)
  • Persyaratan Beasiswa LPDP:
  • Usia maksimum 35 tahun per 31 Desember
  • Telah menyelesaikan studi S1 dan tidak memiliki ijazah magister dalam/luar negeri
  • IPK minimal 3,00 (skala 4)
  • Memiliki bukti kemampuan bahasa Inggris (TOEFL ITP 500/iBT 61/IELTS 6,0/TOEIC 600)
Persyaratan lainnya bisa dilihat di sini!
Website: http://www.lpdp.kemenkeu.go.id/beasiswa/beasiswa-magister-doktor/

2. Beasiswa Pendidikan Indonesia Dokter Spesialis

Beasiswa Pendidikan Indonesia Dokter Spesialis merupakan beasiswa yang masih sama dengan beasiswa nomor urut pertama, yaitu masih satu institusi yang dikelola oleh LPDP. Beasiswa ini ditujukan untuk pembiayaan studi lanjut pada program spesialis di perguruan tinggi dalam negeri.

Program studi:

  • Spesialis Obstetri & Ginekologi
  • Spesialis Anak
  • Spesialis Penyakit Dalam
  • Spesialis Anastesiologi
  • Spesialis Bedah
  • Spesialis Radiologi
  • Patologi Klinik
  • Rehabilitasi Medik,

Waktu pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia Dokter Spesialis :

Beasiswa Pendidikan Indonesia Dokter Spesialis selalu  tersedia sepanjang tahun dengan proses seleksi sebanyak 4x/tahun. Pendaftaran periode satu biasanya dibuka awal tahun.

Fasilitas Beasiswa Pendidikan Indonesia Dokter Spesialis

1. Biaya  Pendafataran dan Pendidikan
SPP (bantuan Operasional Pendidikan, penyelenggaraan di rumah sakit pendidikan, pelatihan kursus wajib, karya ilmiah, ujian keterampilan, praktikum klinik, dan matrikulasi non bahasa)
Non SPP (tunjangan buku, tesis/disertasi, seminar, publikasi, wisuda dan ujian nasional)
2. Biaya Pendukung
  • Transportasi keberangkatan dan kepulangan studi dari asal domisili ke perguruan tinggi tujuan
  • Asuransi kesehatan
  • Uang saku bulanan
  • Tunjangan keluarga maksimal 2 orang
  • Biaya kedatangan
  • Biaya keadaan darurat

Persyaratan Beasiswa Pendidikan Indonesia Dokter Spesialis:

Persyaratan lengkap Beasiswa Pendidikan Indonesia Dokter Spesialis dapat kamu lihat disini!

3. Beasiswa Afirmasi/Bidik Misi S2

Program Afirmasi atau Bidikmisi S2  ini didesain untuk memfasilitasi penerima bidik misi S1 atau non bidikmisi yang wilayahnya berada dijangkauan 3T yang telah menyelesaikan studinya dan berencana melanjutkannya ke jenjang pascasarjana.

Program studi:

Program yang linear dengan bidang studi sebelumnya

Waktu pendaftaran Beasiswa Bidikmisi S2:

Sesuai kebijakan masing-masing kampus/fakultas yang dilamar.

Fasilitas Beasiswa Afirmasi/Bidik Misi S2

1. Biaya awal: 
  • Pendaftaran
  • Matrikulasi
  • Akomodasi awal
  • Transportasi
2. Biaya Berkala: 
  • Perkuliahan/SPP
  • Biaya hidup bulanan dan tunjangan domisili
  • Tunjangan buku
  • Asuransi

Waktu Pendaftaran Beasiswa Afirmasi

Beasiswa Afirmasi/Bidik Misi S2  selalu tersedia sepanjang tahun dengan proses seleksi sebanyak 4x/tahun. Pendaftaran periode satu biasanya dibuka awal tahun.

Persyaratan Beasiswa Afirmasi/Bidik Misi S2 :

  • Penerima bidikmisi S1/ Non Bidikmisi yang wilayahnya termasuk wilayah 3T yang telah menyelesaikan studinya.
  • IPK minimal 3.00 skala 4.
  • Menyertakan surat penerimaan dari perguruan tinggi yang dituju.
  • Bukti penguasaan bahasa Inggris (TOEFL Institutional minimal 500, IBT minimal 65 atau IELTS minimal 5.5) yang masih berlaku.
  • Melakukan pendaftaran secara online dan melampirkan persyaratan yang diminta (lihat pedoman panduan bidikmisi S2 yang ada di website).
  • Website resm:  http://bidikmisi.dikti.go.id/  dan http://lpdp.depkeu.go.id

4. Beasiswa BPP Dalam Negeri (BPPDN)

Beasiswa BPP Dalam Negeri (BPPDN) merupakan suatu program yang didirikan oleh DIKTI bagi dosen dan tenaga kependidikan di lingkungan Kemendikbud yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang Magister dan Doktor di perguruan tinggi dalam negeri.

Program studi:

Jurusan yang berkaitan dengan bidang studi sebelumnya.

Waktu pendaftaran Beasiswa BPP Dalam Negeri (BPPDN):

Waktu pendaftaran resmi tahun 2016 belum ditetapkan, namun dibuka setiap tahun.

Fasilitas Beasiswa BPP Dalam Negeri (BPPDN)

  • Biaya hidup rata-rata
  • Tunjangan biaya domisili
  • Biaya penelitian
  • Biaya buku
  • Biaya pendidikan
  • Biaya perjalanan

Persyaratan Beasiswa BPP Dalam Negeri (BPPDN) :

  • Dosen tetap perguruan tinggi negeri atau swasta yang memiliki Nomor Induk Dosen Nasional (NIDN).
  • Tidak sedang menjabat dalam jabatan struktural perguruan tinggi tempat mengajar.
  • Memenuhi persyaratan tugas belajar sesuai peraturan Mendiknas No. 48 tahun 2009.
  • Melakukan proses pendaftaran secara online dan melampirkan berbagai persyaratan yang diminta (keterangan lengkap, lihat pedoman panduan bidikmisi S2 yang ada di website).
Website: http://beasiswa.dikti.go.id/bppdn/
Kontak: bpps@dikti.go.id

Baca Juga: Beasiswa Bintang Rektor (Full Gratis)

5. Beasiswa PMDSU (Program Magister Menuju Doktor untuk Sarjana Unggul)

Beasiswa PMDSU ini ditujukan bagi lulusan S1 berprestasi yang ingin menjadi dosen dan menempuh pendidikan hingga jenjang doktoral selama 4 tahun ke depan. Mahasiswa yang diterima akan menandatangani kontrak dengan DIKTI sebagai calon dosen.

Program studi:

Jurusan yang berkaitan dengan bidang studi sebelumnya.

Penerima beasiswa Beasiswa PMDSU:

Ditetapkan dalam pengumuman pembukaan pendaftaran resmi mendatang.

Waktu pendaftaran Beasiswa PMDSU  :

Waktu pendaftaran resmi tahun 2016 belum ditetapkan, namun dibuka setiap tahunnya.

Fasilitas Beasiswa PMDSU

  • Biaya hidup rata-rata
  • Tunjangan biaya domisili
  • Biaya penelitian
  • Biaya buku
  • Biaya pendidikan
  • Biaya perjalanan

Persyaratan Beasiswa PMDSU :

  • Lulus pendidikan sarjana dalam 3 tahun terakhir
  • IPK minimal 3.25 skala 4
  • Melakukan proses pendaftaran secara online dan melampirkan berbagai persyaratan yang diminta (keterangan lengkap, lihat pedoman panduan yang ada di website).
Website: http://beasiswa.dikti.go.id/pmdsu/

Baca Juga: Beasiswa Siswa SD, SMP, SMA, dan Mahasiswa S1 (Full Gratis)

Bagaimana apakah kamu sudah punya rencana melanjutkan studi S2 dengan beasiswa-beasiswa diatas? Jika iya, beasiswa mana yang akan kamu ambil?
Jika Informasi Daftar Beasiswa Full S2 Bergengsi dan Buka Setiap Tahun ini bermanfaat, silakan share dan lke Fanpage Pendidikan Indonesia untuk mendapatkan informasi Beasiswa update lainnya. Setiap harinya kami selalu update info beasiswa dalam dan luar negeri. Salam Pendidikan Indonesia!
Back To Top